3/29/2009

Resident Evil 5


Resident Evil 5 langsung terkirim melebihi 4 juta unit pada hari peluncurannya. Game 'menembak zombie' itu pun memecahkan rekor Capcom. Dalam keterangan tertulis yang diterima detikINET, Selasa (17/3/2009), Capcom mengumumkan telah dikapalkannya lebih dari 4 juta unit game Resident Evil 5. Game terbaru dari seri 'menembak zombie' ini melampaui peluncuran Resident Evil sebelumnya yang pernah dilakukan Capcom. Dengan angka terbaru ini, Capcom mengatakan keseluruhan seri Resident Evil sejak Maret 1996 telah mencapai 40 juta unit lebih di dunia. Sedangkan di sisi lain, tiga film Hollywood Resident Evil telah mencapai pendapatan US$ 300 juta di seluruh dunia. Resident Evil 5 menampilkan kembali serangan zombie hasil mutasi biologis ke dunia. Chris Redfield, tokoh yang pernah muncul dalam Resident Evil sebelumnya, akan kembali hadir di Resident Evil 5.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar